Monday, December 17, 2012

PERMASALAHAN LINGKUNGAN HIDUP DAN UPAYA PENANGGULANGANNYA


PERMASALAHAN LINGKUNGAN HIDUP DAN UPAYA PENANGGULANGANNYA 


A.    UNSUR-UNSUR LINGKUNGAN
Lingkungan hidup adalah kesatuan ruang dengan semua benda ,daya,keadaan,dan mahluk hidup termasuk manusia dan perilakunya ,yang mempengaruhi kelangsungan perikehidupan dan kesejahteraan manusia serta mahluk hidup lain (undang undang no.23 tahun 1997 tentang pengelolaan lingkungan hidup).
Unsur unsur lingkungaan dapat dikategorikan menjadi 3macam yaitu
1. Fisik (abiotik)  = tanah, air, udara, unsur, kimia, dll.(media berlangsungnya kehidupan)
2. Hayati atau biologis (biotic) = makhluk hidup
3. Sosial / budaya = hubungan timbal balik antar manusia dan lingkungan
ketiga unsur tersenut saling berinteraksi satu dengan yang lain .
Secara garis besar ketiga unsure tersebut lingkungan hidup tersebut dapat diringkas menjadi dua bagian yaitu unsur atau kompomnen lingkungan alam (bio-geofisikal) dan komoponen lingkunagan sosial budaya, menjadi inti hubungan manusia dan lingkungannya.
Ada beberapa faktor yang mempengaruhi lingkungan hidup,yaitu:
•     Jenis dan jumlah masing masing unsur lingkungan hidup ,akan terlihat perbedaanya antara lingkugan hidup pada daerah berbukit tandus dengan daerah yang tertupi rimbun oleh tumbuhan
•     Hubungan atau intraksi antar unsur dalam lingkungan hidup tak hanya menyangkut komponen biofisik tapi juga hubungan sosial .
•     Kelakuan atau kondisi unsur lingkungan hidup .
•     Faktor-faktor nonmaterial seperti kondisi suhu, kebisingan, dan cahaya.
B.    ARTI PENTING LINGKUNGAN BAGI KEHIDUPAN
Makhluk hidup tidak dapat dipisahkan dari lingkungannya. Kalian tentu dapat membayangkan, apa yang terjadi jika seekor ikan dikeluarkan dari akuarium, kolam, atau sungai yang merupakan lingkungan hidupnya? Ikan tersebut akan mati, bukan? Hal itu terjadi karena tidak adanya unsur-unsur lingkungan yang mendukung kehidupan ikan tersebut.
Meskipun lingkungan bersifat mendukung atau menyokong kehidupan makhluk hidup, namun perlu diingat bahwa tidak semua lingkungan di muka bumi ini memiliki keadaan yang ideal untuk kehidupan makhluk hidup. Dalam hal ini, makhluk hidup yang bersangkutan harus dapat beradaptasi atau menyesuaikan diri dengan kondisi lingkungannya. Sebagai contoh, manusia yang hidup di daerah dingin seperti di kutub harus mengenakan pakaian yang tebal agar dapat bertahan di hawa dingin; hewan onta mempunyai kemampuan tidak minum selama berhari-hari, hal ini disesuaikan dengan kondisi lingkungan hidup onta, yaitu di padang pasir yang sulit menemukan air; beberapa jenis tumbuhan mengugurkan daunnya saat musim kemarau agar dapat mengurangi penguapan, sehingga pohon tersebut tidak mati karena kekurangan air. Hal-hal  tersebut merupakan bentuk  adaptasi makhluk hidup terhadap kondisi lingkungan yang beragam di muka bumi.
Khusus bagi manusia, adaptasi yang dilakukan terhadap lingkungannya akan menghasilkan berbagai bentuk hasil interaksi yang disebut dengan budaya. Budaya-budaya tersebut, antara lain, berupa bentuk rumah, model pakaian, pola mata pencaharian, dan pola kehidupan hariannya.
Dengan kemampuan yang dimilikinya, manusia tidak hanya dapat menyesuaikan diri. Akan tetapi, manusia juga dapat memanfaatkan potensi lingkungan untuk lebih mengembangkan kualitas kehidupannya. Bagi manusia, selain sebagai tempat tinggalnya, lingkungan hidup juga dapat dimanfaatkan sebagai:
1.    media penghasil bahan kebutuhan pokok (sandang, pangan, dan papan;
2.    wahana bersosialisasi dan berinteraksi dengan makhluk hidup atau manusia lainnya;
3.    sumber energi;
4.    sumber bahan mineral yang dapat dimanfaatkan untuk mendukung kelangsungan hidup manusia; serta
5.    media ekosistem dan pelestarian flora dan fauna serta sumber alam lain yang dapat dilindungi untuk dilestarikan.
C.    BENTUK-BENTUK KERUSAKAN LINGKUNGAN HIDUP
1.    Kerusakan Lingkungan Akibat Proses Alam
Kerusakan lingkungan hidup oleh alam terjadi karena adanya gejala atau peristiwa alam yang terjadi secara hebat sehingga memengaruhi keseimbangan lingkungan hidup. Peristiwa-peristiwa alam yang dapat memengaruhi kerusakan lingkungan, antara lain meliputi hal-hal berikut ini.
a.    Letusan Gunung Api
b.    Gempa Bumi
c.    Banjir
d.    anah Longsor
e.    Badai/Angin Topan
f.    Kemarau Panjang
2.    Kerusakan Lingkungan Hidup karena Aktivitas Manusia
Dalam memanfaatkan alam, manusia terkadang tidak memperhatikan dampak yang akan ditimbulkan. Beberapa bentuk kerusakan lingkungan yang dipengaruhi oleh aktivitas manusia, antara lain, meliputi hal-hal berikut ini.
a.    Pencemaran Lingkungan
b.    Degradasi Lahan/berkurangnya daya dukung lahan terhadap kehidupan
D.    USAHA-USAHA PELESTARIAN LINGKUNGAN HIDUP
Usaha-usaha pelestarian lingkungan hidup merupakan tanggung jawab kita sebagai manusia. Dalam hal ini, usaha pelestarian lingkungan hidup tidak hanya merupakan tanggung jawab pemerintah saja, melainkan tanggung jawab bersama antara pemerintah dengan masyarakat. Pada pelaksanaannya, pemerintah telah mengeluarkan beberapa kebijakan yang dapat digunakan sebagai payung hukum bagi aparat pemerintah dan masyarakat dalam bertindak untuk melestarikan lingkungan hidup. Beberapa kebijakan yang telah dikeluarkan pemerintah tersebut, antara lain meliputi hal-hal berikut ini.
1.    Undang-Undang Nomor 4 Tahun 1982 tentang Ketentuan-Ketentuan Pokok Pengelolaan Lingkungan Hidup.
2.    Surat Keputusan Menteri Perindustrian Nomor 148/11/SK/ 4/1985 tentang Pengamanan Bahan Beracun dan Berbahaya di Perusahaan Industri.
3.    Peraturan Pemerintah (PP) Indonesia Nomor 29 Tahun 1986 tentang  Analisis Mengenai Dampak Lingkungan Hidup.
4.    Pembentukan Badan Pengendalian Lingkungan Hidup pada tahun 1991.
Selain itu, usaha-usaha pelestarian lingkungan hidup dapat dilakukan dengan cara-cara berikut ini.
1.    Melakukan pengolahan tanah sesuai kondisi dan kemampuan lahan, serta mengatur sistem irigasi atau drainase sehingga aliran air tidak tergenang.
2.    Memberikan perlakuan khusus kepada limbah, seperti diolah terlebih dahulu sebelum dibuang, agar tidak mencemari lingkungan.
3.    Melakukan reboisasi pada lahan-lahan yang kritis, tandus dan gundul, serta melakukan sistem tebang pilih atau tebang tanam agar kelestarian hutan, sumber air kawasan pesisir/pantai, dan fauna yang ada di dalamnya dapat terjaga.
4.    Menciptakan dan menggunakan barang-barang hasil industri yang ramah lingkungan.
5.    Melakukan pengawasan dan evaluasi terhadap perilaku para pemegang Hak Peng-usahaan Hutan (HPH) agar tidak mengeksploitasi hutan secara besar-besaran.
Beberapa hal yang dapat kalian lakukan sebagai bentuk upaya pelestarian lingkungan hidup, antara lain sebagai berikut:
1.    menghemat penggunaan kertas dan pensil,
2.    membuang sampah pada tempatnya,
3.    memanfaatkan barang-barang hasil daur ulang,
4.    menghemat penggunaan listrik, air, dan BBM, serta
5.    menanam dan merawat pohon di sekitar lingkungan rumah tinggal.




















Abad ke-15 merupakan era pencerahan atau renaisans di Benua Eropa. Renaisans merupakan awal dari bangkitnya ilmu pengetahuan di Eropa yang sebelumya sangat sulit berkembang karena doktrin-doktrin gereja yang sangat mengekang. Salah satu pencapaian yang sangat besar pada masa itu adalah munculnya teori heliosentris yang mengatakan bahwa matahari adalah pusat tata surya dan bumi berbentuk bulat. 
Paham heliosentris inilah yang menjadi salah satu faktor yang mendorong bangsa Eropa untuk melakukan penjelajahan ke seluruh dunia.
Selain karena kepercayaan bahwa bumi itu bulat, bangsa Eropa terdorong untuk melakukan penjelajahan dengan tujuan untuk mendatangi negeri-negeri timur yang kaya raya. Namun pada akhirnya, tujuan tersebut berubah menjadi praktik penjajahan dan Indonesia pun tak luput dari penjajahan yang dilakukan bangsa barat tersebut (selengkapnya: Negara Yang Pernah Menjajah Indonesia). Praktik penjajahan yang dilakukan oleh bangsa barat dapat dibedakan menjadi dua macam yaitukolonialisme dan imperialisme. Dua istilah tersebutlah yang akan kita bahas di artikel kali ini.

Pengertian Kolonialisme
Kolonialisme berasal dari kata colunus (colonia) yang berarti suatu usaha untuk untuk mengembangkan kekuasaan suatu negara diluar wilayah negara tersebut. Kolonialisme pada umumnya bertujuan untuk mencapai dominasi ekonomi atas sumber daya, manusia, dan perdagangan di suatu wilayah. Wilayah koloni umumnya adalah daerah-daerah yang kaya akan bahan mentah untuk keperluan negara yang melakukan kolonialisme.

Pengertian Imperialisme
Imperialisme adalah usaha memperluas kekuasaan suatu negara untuk menguasai negara lain. Imperialisme dapat dibagi menjadi dua macam, yaitu imperialisme kuno dan imperialisme modern. Imperialisme kuno berlangsung sebelum revolusi industri dan bertujuan untuk memiliki kekayaan (gold), mencapai kejayaan (glory), dan menyebarkan agama (gospel). Spanyol dan portugis adalah negara yang menjalankan imperialisme kuno. Sementara Inggris merupakan negara yang menganut imperialisme modern.
a. Perbedaan kolonialisme dan imperialisme.
-Kolonialisme bertujuan untuk menguras habis sumber daya alam dari negara yang bersangkutan untuk diangkut ke negara induk.
-Imperialisme bertujuan untuk menanamkan pengaruh pada semua bidang kehidupan negara yang bersangkutan.
b. Persamaan kolonialisme dan imperialisme
Persamaan kolonialisme dan imperialisme adalah akan membuat negara penjajah menjadi makmur, sementara yang dijajah semakin menderita.
PENYAKIT SOSIAL DAN PENYIMPANGAN SOSIAL

Perilaku penyimpangan social adalah semua bentuk perilaku yang tidak sesuai dengan norma norma yang ada. penyimpangan sosial dipengaruhi oleh:

·         Tidak mempunyai seseorang sebagai panutan dalam memahami dan meresapi kata nilai (norma yang berlaku di masyarakat). KOndisi semacam ini lazim disebut : hasil proses sosialisasi yang tidak sempurna. Akibatnya orang tersebut tidak bisa membedakan hal hal yang baik dan buruk, benar atau salah, pantas atau tidak pantas.
·         Pengaruh lingkungan ke kehidupan social yang tidak baik, contoh: perjudian, mabuk mabukan.
·         Proses bersosialisasi yang negative.
·         Ketidak adilan sehingga pihak pihak yang dirugikan melakukan protes ataupun unjuk rasa.

Berdasarkan kadar penyimpangannya, bentuk penyimpangan dibedakan menjadi dua yaitu:

·         Penyimpangan primer
-          Disebut juga dengan penyimpangan ringan
-          Dilakukan tidak secara terus menerus
-          Pada umumnya tidak begitu merugikan orang lain
-          Misalnya mabuk saat pesta, mencoret coret tembok sekolah
·         Penimpangan sekunder
-          Disebut juga penyimpangan berat
-          Dilakukan secara terus menerus
-          Bentuk penyimpangannya mengarah pada tindak criminal
-          Merugikan orang lain
-          Pelaku dapat dikenakan sanksi hukum atau pidana

Berdasarkan pelaku penyimpangannya, bentuk penyimpangan dibedakan menjadi:
-          Penyimpangan individu
-          Penyimpangan kelompok
-          Penyimpangan campuran

Berdasarkan sifatnya, bentuk penyimpangan dibedakan menjadi:
-          Positif
-          Negatif
Upaya pencegahan penyimpangan sosial dapat dilakukan di lingkungan keluarga, lingkungan sekolah,dan masyarakat.
Sikap simpati terhadap pelaku penyimpangan sosial harus dikembangkan agar pelaku penyimpangan sosial dapat dibina dan diarahkan sesuai dengan norma yang berlaku di masyarakat 

Lipsey menyatakan bahwa ilmuekonomiadalah suatu studi tentang pemanfaatan
sumber daya yang langka untuk memenuhi kebutuhan manusia yang tidak terbatas.Berdasarkan pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa pusat atau inti permasalahanekonomi adalah adanya kelangkaan (scarcity). Kelangkaan dapat diartikan sebagai suatukondisi ketika kebutuhan manusia sangar tidak terbatas sementara sumber Jaya untuk memenuhi kebutuhan tersebut sangat terbatas jumlahnya. Untuk mengatasi kelangkaantersebut, manusia melakukan berbagai upaya untuk memenuhi kebutuhannya. Upaya-upaya tersebut antara lain memproduksi barang dan jasa guna menambah kuantitas dankualitas
 sumber daya yang tersedia.Sumber daya diperlukan untuk dapat memproduksi barang dan jasa yang dibutuhkanmanusia. Namun, sumber daya yang tersedia tidak cukup untuk memproduksi 
yang dibutuhkan. Jadi, langka bukan berarti sedikit, tanpa adanyaketidakseimbangan antara kebutuhan manusia dan sumber daya yang tersedia.
Kelangkaan sumber daya ekonomi
merupakan salah satu permasalahan ekonomi yangdihadapi oleh manusia, selain masalah kebutuhan manusia terhadap  sumber daya  ekonomi . oleh karna itu, masalah kelangkaan berhubungan erat dengan kebutuhanmanusia dalam memenuhi kebutuhan hidupnya. Sumber daya ekonomi
dapat dikelompokkan menjadi sumber daya alam, sumber dayaTenaga Kerja, dan sumber daya kewirausahaan (entrepreneurship)

Sumber Daya Alam
Sumber daya alam terdiri atas tanah, air, tumbuhan, kekayaan alam (minyak bumi, batubara, emas, panas bumi, dan lain-lain), serta iklim. Tanah, air, tumbuhan, dankekayaan alam bersifat langka. Kian hari tanah terasa kian sempit karena luas tanah tidak bertambah, sedangkan jumlah manusia terus bertambah.

Kelangkaan Air, terutama air bersih, saat ini secara umum sulit didapatkan dan pengadaannya memerlukan biaya. Maraknya penjualan air kemasan atau air isi ulang menunjukkan bahwa air adalah barang langka dan harus dibeli.
Iklim atau musim juga bersifat langka. Mengapa? Karena manusia tidak bisa mengatur datang dan perginya iklim. Di Indonesia, umumnya musim hujan datang pada bulan November dan berakhir pada bulan April. Bila manusia menginginkan curah hujan yang lebih lama di seluruh wilayah In- donesia maka manusia tidak bisa memperpanjang musim hujan. Manusia hanya mampu membuat hujan buatan yang sifatnya lokal danmemerlukan biaya besar.
Sumber daya alam sesungguhnya dapat digolongkan menjadi dua. Pertama, sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui, seperti minyak bumi dan batubara. Kedua, sumber daya alam yang dapat diperbarui, seperti tumbuhan dan hutan. Kedua sumber daya alam tersebut bersifat langka. Minyak bumi dan batu bara bisa habis, sedangkan tumbuhan dan hutan untuk memperbaruinya diperlukan waktu yang lama dan biaya yang banyak.










Sumber Daya Tenaga Kerja
Sumber daya tenaga kerja terdiri atas dua macam. Tenaga kerja jasmani dan tenaga kerja rohani. Tenaga kerja bersifat langka karena pengadaannya memerlukan biaya. Tenaga kerja jasmani baru ada bila manusia sudah melakukan makan dan minum, sedangkan makanan dan minuman harus dibeli. Tenaga kerja jasmani dilakukan oleh tukang becak, tukang angkat barang, tukang batu, dan sejenisnya.
Tenaga kerja rohani seperti yang dilakukan dokter, akuntan, dan wartawan baru ada bila sudah mengikuti pendidikan khusus. Sedangkan mengikuti pendidikan membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Karena langka itulah maka jasa tukang becak, tukang angkat, dokter, pengarang, dan lain-lain harus dibayar.

Sumber Daya Pengusaha
Sumber daya pengusaha bersifat langka karena tidak semua orang mampu menjadi pengusaha. Untuk menjadi pengusaha orang harus mempunyai modal dan beberapa keahlian, di antaranya keahlian mengelola faktor-faktor produksi (manajerial skill), keahlian teknologi (technological skill), dan keahlian mengorganisasi berbagai usaha, kepentingan di dalam dan di luar perusahaan (organizational skill).












PELAKU EKONOMI DAN PASAR


A. Menggolongkan Pelaku ekonomi utama dalam perekonomian Indonesia :
1. Rumah Tangga Konsumsi /RTK
Rumah tangga konsumsi merupakan unit ekonomi yang paling kecil. Rumah tangga konsumsi adalah pemilik atau penyedia jasa dari berbagai faktor produksi. Faktor produksi yang dimiliki oleh rumah tangga akan digunakan oleh perusahaan untuk menghasilkan barang atau jasa. Rumah tangga konsumsi juga akan menggunakan barang dan jasa yang dihasilkan perusahaan untuk memenuhi kebutuhannya.
Peran Rumah Tangga Konsumsi adalah :
1) Konsumen
2) Pemasok atau pemilik faktor produksi
Faktor produksi ada 4 macam yaitu :
1) Alam
2) Tenaga kerja
3) Modal
4) Skill/keahlian
Dari keempat faktor produksi tersebut yang termasuk faktor produksi asli yaitu alam dan tenaga kerja sedangkan faktor produksi turunan terdiri dari modal dan skill
Balas jasa dari faktor produksi yaitu :
1) Alam : sewa tanah
2) Tenaga kerja : upah/gaji
3) Modal : bunga modal
4) Skill/keahlian : laba

2. Rumah Tangga Produksi/RTP/Perusahaan
Perusahaan adalah suatu organisasi yang didirikan oleh satu atau beberapa orang yang bertujuan untuk menghasilkan barang dan jasa yang dibutuhkan masyarakat. Perusahaan merupakan tempat berlangsungnya produksi.
Peran Perusahaan sebagai pelaku ekonomi yaitu :
1) Produsen : menghasilkan barang dan jasa
2) Pengguna faktor produksi : menggunakan faktor produksi untuk menghasilkan barang dan jasa
3) Agen pembangunan : membantu pemerintah dengan menjalankan kegiatan pembangunan

3. Pemerintahan
Pemerintahan mencangkup semua lembaga atau badan pemerintahan yang memiliki wewenang dan tugas mengatur ekonomi. Dan pemerintah terjun langsung dalam kegiatan ekonomi melalui perusahaan negara (BUMN/BUMD).
Peran Pemerintah sebagai pelaku ekonomi yaitu :
1) Pengatur : mengatur perekonomian negara sehingga tercipta stabilitas ekonomi agar tidak merugikan masyarakat
a) pengaturan ekonomi secara langsung
contoh : perizinan, pengendalian lingkungan, pembayaran pajak, peraturan biaya tarif, penghapusan peraturan-peraturan yang dinilai menghambat pertumbuhan ekonomi
b) pengaturan ekonomi secara tidak langsung
contoh : pemberian insentif bagi produsen untuk memproduksi barang tertentu, himbauan pemerintah agar konglomerat menyerahkan 2,5% keuntungannya untuk mengentaskan kemiskinan
2) Konsumen : membutuhkan barang dan jasa dalam menjalankan tugasnya
3) Produsen : menghasilkan barang dan jasa melalui perusahaan milik negara (BUMN dan BUMD)
Regulasi : pengaturan kegiatan ekonomi secara langsung, sehingga pemerintah dapat menata kehidupan perekonomian sedemikian rupa sehingga tidak ada satu pihak pun yang dirugikan
Deregulasi : upaya penghapusan regulasi yang dinilai menghambat perekonomian
4. Masyarakat Luar Negeri
Peranan masyarakat luar negeri sebagai pelaku ekonomi adalah :
1) Perdagangan
2) Pertukaran tenaga kerja
3) Penanaman modal
4) Pemberian pinjaman
5) Pemberian bantuan

Read More »

2 comments:

Anonymous said... September 15, 2013 at 10:21 PM

nice post gan...

Tekhnologi said... December 5, 2014 at 10:24 PM

Bantu buat Kartu Kredit dengan beragam fasilitas dan diskon, free iuran tahun pertama di manapun anda berada di seluruh pelosok nusantara Kartu Kredit BNI, adalah Kartu Kredit BNI MasterCard dan BNI VISA, baik Kartu Biru, Emas
maupun Platinum berikut Kartu Tambahannya.
100% berkas aman cukup fc ktp.slip
gaji/skp kartu kredit npwp
khusus karyawan gaji min 3 jt perbulan.owner lampirkan fc ktp siup dan npwp bila memiliki kartu kredit bisa dilampirkan
proses maks 10 hari kerja.Diskon 15% untuk makanan dan minuman dengan minimum transaksi Rp 150.000,- dan maksimum transaksi Rp 2.000.000,-.
Diskon 20% untuk menu makanan Hot Kitchen (tidak termasuk Toast/Honey Toast/Beverage) dengan minimum transaksi Rp 150.000.- dan maksimum transaksi Rp 2.000.000,- (sebelum diskon, pajak dan servis).
Garuda Indonesia Travel Fair 2014, bekerja sama dengan Garuda Indonesia, one stop shopping untuk paket wisata Anda dengan harga spesial menggunakan Kartu Kredit dan Kartu Debit BNI.
Diskon cicilan 0% selama 3 & 6 bulan atau cicilan bunga ringan 0,8% selama 9 & 12 bulan dengan transaksi minimum Rp 1.000.000,-
Hemat hingga 50% atau maksimum Rp 1.000.000,- berminat hubungi
chairul sarto utomo via sms telp
PIN 7EA8D6FD TELP 088215334251. 085600125176 alamat kantor RUKO GALAKSI ARTERI SOEKARNO HATTA SEMARANG, LUAR KOTA SEMARANG BERKAS BISA DIKIRIM VIA EMAIL DI rooly88@gmail.com,

Post a Comment

Copyright © *Gubug Kreasi^ 2014

Template By Sayyidan Chiam